Gus Yani Sidak RSUD Ibnu Sina Pastikan Pelaksanaan UHC

Selasa, 4 Oktober 2022 21:26 WIB

Share
Gus Yani saat sidak di RSUD Ibnu Sina (Foto: Istimewa)
Gus Yani saat sidak di RSUD Ibnu Sina (Foto: Istimewa)

JATIM.POSKOTA.CO.ID - Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani sidak di RSUD Ibnu Sina untuk memastikan Universal Health Coverage (UHC) yang baru saja dilaunching sudah berjalan di lapangan.

Tiba di RSUD Ibnu Sina, Gus Yani, sapaan akrab bupati, langsung menuju ruang UGD dan menyapa keluarga pasien yang mengantarkan putranya untuk menerima pelayanan kesehatan.

Ahmad Khusaini, warga Kelurahan Sindujoyo Kecamatan Gresik mengantarkan putranya Satriyo Agung yang terjatuh dari motor.

Kepada Gus Yani, Khusaini 'melapor' dirinya hanya cukup menunjukkan KTP dan langsung mendapat pelayanan kesehatan dari RSUD Ibnu Sina.

"Alhamdulillah ini saya hanya menunjukkan KTP dan KK saja, langsung dilayani. Saat ini putra saya sudah dirawat, sekarang menunggu untuk tindakan operasi," ungkap Khusaini.

"Pemkab Gresik bersama seluruh stakeholder yang ada, Alhamdulillah sudah bisa menjalankan UHC. Ini untuk memberikan jaminan kesehatan kepada seluruh masyarakat Kabupaten Gresik, hanya dengan menunjukkan KTP atau KK. Dan tentunya yang penting ketika mengakses layanan kesehatan bisa mudah dan gratis," tegas Gus Yani.

Gus Yani menegaskan, pelayanan UHC bisa diterima masyarakat Gresik di 32 puskesmas, 51 klinik, dan 10 dokter praktik mandiri sebagai fasilitas kesehatan tingkat pertama. Sedangkan untuk fasilitas kesehatan tingkat rujukan, sudah disiapkan 2 rumah sakit pemerintah dan 17 rumah sakit swasta yang ada di Kabupaten Gresik.

"Ini menandakan, seluruh ekosistem kesehatan di Kabupaten Gresik kita libatkan. Tujuannya sinergitas dan kolaborasi bersama-sama untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada seluruh masyarakat dari desa hingga kota," terang Gus Yani. (san)**

Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler