Arti Suara Cicak Dalam Rumah Menurut Primbon Bali
Jumat, 4 Februari 2022 17:12 WIB
Share
Cicak ada di seluruh dunia, kecuali Antartika/IST

JATIM.POSKOTA.CO.ID - Hewan ini hampir ada di setiap rumah hunian. Karena punya bunyi, Maka bunyi cicak juga mengandung arti makna tertentu, seperti apa makna suara cicak ?

Makna suara cicak bisa diartikan berdasarkan dari mana arah bunyi cicak itu cocok dari posisi kita.Penafsirannya ialah seperti ini menurut Primbon Bali

- Timur. Asih karya tan sida. Alamat setiap pekerjaan tidak berhasil.
- Tenggara. Suka duka ala ayu nia. Alamat akan senang susah, buruk baik datang secara berimbang.
- Selatan. Kepanggih lawan mitra kojarnia. Alamat akan bertemu dengan teman.


- Barat daya. Ala pati kojarnia. Suatu alamat akan bertemu suatu halangan (dan bahkan kematian).
- Barat. Ayu amanggih druwenta dateng. Alamat sesuatu yang baik, yang menjadi hak milikmu akan datang.
- Barat laut. Ana satru, sasab mrana kojarnia. Ada musuh, tertimpa penyakit.
Utara. Ayu kojarnia. Alamat akan suatu kebaikan.
- Timur laut. Ana kematian, ala kojarnia. Ada kematian, alamat akan ada suatu halangan.
- Tengah (atas). Druwenta dateng. Hak milikmu datang.

Sementara itu kalau cecak berbunyi saat kita sedang membicarakan sesuatu maka itu pertanda bahwa apa yang kita bicarakan adalah benar adanya. 

Sedangkan kalau cecak berbinyi saat atau begitu kita selesai sembahnyang maka itu suatu pertanda bahwa sembahnyang serta doa kita akan terkabulkan.**

Reporter: Admin Jatim
Editor: Admin Jatim
Sumber: -