Pengguna iPhone Bisa Pesan Sukiu Cadang dan Perbaiki Sendiri

Jumat, 19 November 2021 10:04 WIB

Share
Inilah penampakan visual iPhone 12 Seri yang terdiri dari 4 model. Sumber foto Apple
Inilah penampakan visual iPhone 12 Seri yang terdiri dari 4 model. Sumber foto Apple

JATIM.POSKOTA.CO.ID - Namanya Self Service Repair. Inilah program terbaru untuk pelanggan yang diresmikan Apple. Melalui program ini, pengguna perangkat Apple akan dapat memperbaiki perangkat mereka sendiri tanpa perlu pergi ke tempat perbaikan resmi.  

Dengan program ini pemilik dapat memperoleh suku cadang, alat perbaikan, dan panduan perbaikan resmi langsung dari Apple.

Sebelumnya, suku cadang resmi Apple dan peralatan untuk perbaikan perangkat hanya dapat diperoleh oleh teknisi di Apple Store, Apple Authorized Service Providers (AASP), atau Independent Repair Provider yang tersebar di sejumlah negara. 

Program ini baru akan berjalan pada 2022 mendatang.  Rencananya, program ini akan dimulai di wilayah Amerika Serikat dan segera diperluas ke negara-negara lain secara bertahap. 

Pada tahap pertama, suku cadang dan alat-alat perbaikan akan tersedia untuk perangkat iPhone 12 dan iPhone 13. Kemudian akan tersedia pula untuk perangkat komputer Mac dengan chip M1.

Pada tahap awal ini ada tiga jenis suku cadang yang akan ditawarkan Apple lewat program Self Service Repair, yaitu layar iPhone, baterai, dan kamera. 

Sedangkan, untuk jenis perbaikan lainnya akan ditambahkan secara bertahap hingga akhir tahun 2022.  

Kendati demikian, belum dijelaskan berapa biaya yang harus dikeluarkan pengguna untuk mendapat ketiga jenis suku cadang tersebut.  

"Memberikan akses ke suku cadang asli Apple, akan memberi pelanggan kami lebih banyak pilihan jika perbaikan diperlukan," kata Jeff Williams, Chief Operating Officer Apple.  

Program ini sebenarnya ditujukan untuk pengguna yang memang memiliki pengalaman atau pengetahuan soal perbaikan alat elektronik. 

Halaman
Reporter: Admin Jatim
Editor: Srumekso
Sumber: -
Komentar
limit 500 karakter
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.
0 Komentar
Berita Terpopuler